Senin, 14 Juni 2010

Jerman bantai australia 4 - 0

DURBAN - Jerman berhasil menunjukkan kekuatannya sebagai salah satu tim favorit juara Piala Dunia kali ini. Meski tanpa diperkuat kapten tim Michael Ballack yang cedera, tim Panzer sukses membantai tim negara benua Australia dengan skor telak 4-0.
Bermain di Durban Stadium, Senin (14/6/2010) dinihari WIB, Jerman langsung mengambil inisiatif menyerang sejak peluit pertama dibunyikan. Namun peluang pertama justru diperoleh tim Socceroos saat pertandingan berjalan tiga menit. Australia yang mendapat sepak pojok berhasil lantas mendapat peluang melalui Richard Garcia namun sayang tendangannya masih bisa diblok Philipp Lahm.
Jerman lantas membalas dimenit ke tujuh melalui sebuah skema penyerangan rapi. Bola kemudian singgah dikaki Miroslav Klose yang dilanjutkan dengan sebuah tembakan keras. Sayang kiper mark Schwarzer masih terlalu sigap untuk mengamankan gawangnya.
Setelah beberapa kali kesempatan terbuang, Jerman akhirnya berhasil memimpin melalui gol Lukas Podolski dimenit ke delapan. Thomas Mueller berhasil menerima umpan Mesut Ozil dan langsung memberikan umpan ke sisi kanan pertahanan Australia. Podolski yang datang tak terkawal dengan leluasa mengarahkan bola menembus gawang, meski sebelumnya sempat mengenai tangan Schwarzer namun lajunya terlampau kencang.
Gol tersebut langsung memompa semangat tim asuhan Joachim Low. Bahkan dimenit ke 26 Jerman telah berhasil menggandakan keunggulan yang kali ini dicetak oleh pemain jangkung Klose. Gol tersebut bermula dari umpan silang Philipp Lahm dari sisi kanan yang sukses disambut Klose dan terkonversi menjadi gol.
Australia dibuat semakin tak berkutik dengan tekanan-tekanan yang diberikan pasukan Jerman. Dimenit ke 30 Jerman nyaris menambah golnya jika saja tembakan keras Ozil yang sudah tepat ke gawang dan sudah pula melewati kiper Schwarzer tidak dibuang Neill. Babak pertama ditutup dengan skor 2-0.
Diawal babak kedua, Australia mencoba bangkit dengan memberikan perlawanan. Namun upaya pasukan Pim Verbeek semakin sulit ketika pada menit ke 56 harus kehilangan salah satu pemain kuncinya yakni Tim Cahill yang dikeluarkan wasit. Cahill dikartu merah usah melakukan pelanggaran keras terhadap Schweinsteiger.
Keunggulan jumlah pemain berhasil dimanfaatkan Jerman untuk semakin mengacak-acak barisan bertahan Australia. Di menit ke 67 Jerman sukses mencetak gol ketiga melalui Thomas Mueller. Berawal dari kerjasama apik Mueller-Podolski, Mueller kemudian menggiring bola mengecoh Scott Chipperfield dan diakhiri dengan sebuah tembakan keras ke sudut tiang jauh yang tanpa mampu diblok Schwarzer.
Akhirnya Jerman menutup pesta gol pada menit ke 70. Gol bontot Jerman tersebut dicetak oleh pemain pengganti Klose, Cacau. Hingga pertandingan usai, Australia tak berhasil mencetak satu gol pun dan membiarkan papan skor tetap pada angka 4-0.
Untuk sementara Jerman berhasil merajai Grup D dan dibuntuti Ghana yang beberapa jam sebelumnya menang 1-0 atas Serbia.
Susunan Pemain:
Jerman: 1-Manuel Neuer; 3-Arne Friedrich, 17-Per Mertesacker, 16-Philipp Lahm, 14-Holger Badstuber; 6-Sami Khedira, 7-Bastian Schweinsteiger, 8-Mesut Ozil (23-Mario Gomez ‘74), 13-Thomas Mueller; 10-Lukas Podolski (21-Marko Marin ‘81), 11-Miroslav Klose (19-Cacau ‘68).
Australia: 1-Mark Schwarzer; 2-Lucas Neill, 3-Craig Moore, 11-Scott Chipperfield, 8-Luke Wilkshire, 16-Carl Valeri, 5-Jason Culina, 13-Vince Grella (14-Brett Holman ‘45), 7-Brett Emerton (15-Mile Jedinak ‘74), 4-Tim Cahill, 19-Richard Garcia (17-Nikita Rukavytsya ‘64).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar